Di Tahun 2020, 30 Ribu Hektare Lahan Dikembangkan untuk Food Estate

Presiden Joko Widodo meninjau lahan food estate di Pulang Pisau, Kamis (8/10/2020). Foto: Biro Pers Setpres
Presiden Joko Widodo meninjau lahan food estate di Pulang Pisau, Kamis (8/10/2020). Foto: Biro Pers Setpres

TROPIS.CO, PULANG PISANG – Guna memperkuat ketahanan pangan nasional, pada tahun 2020, pemerintah akan mengembangkan lumbung pangan atau food estate seluas 30 ribu hektare di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

“Kita memulainya di 2020, di Pulang Pisau akan dikerjakan akan dikembangkan 10 ribu hektare, kemudian di Kabupaten Kapuas akan dikerjakan 20 ribu hektare,” kata Presiden Joko Widodo usai meninjau kesiapan pengembangan lahan food estate di Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (8/10/2020), seperti dikutip Setkab.

Menurutnya, lahan pertanian tersebut akan dikembangkan menggunakan alat dan mesin pertanian modern.

“Tadi misalnya pemupukan kita memakai drone, kemudian untuk membajak sawah memakai traktor apung, ini traktor khusus yang dipakai,” kata Presiden.

Baca juga: Ketua Apkasindo: Petani Sawit Butuh Kepastian Soal Prinsip Ketelanjuran di Kawasan Hutan

Kepala Negara menyatakan, berdasarkan informasi yang diterimanya, dengan menggunakan traktor khusus tersebut dalam satu hari petani dapat mengerjakan 2 hektare lahan.

“Ini sebuah kecepatan karena yang akan kita kerjakan adalah sebuah hamparan yang sangat luas sehingga dibutuhkan mekanisasi alat-alat modern hingga kecepatan itu betul-betul ada,” ujarnya.