WEMADE PLAY, Gelar Kegiatan yang Merayakan Peluncuran Situs “ANIPANG CLUB”

WEMADE PLAY, Meluncurkan "ANIPANG CLUB", Situs Eksklusif Kegiatan "P&E Game Airdrop" untuk "ANIPANG", Token Blockchain, yang Merayakan Peluncuran Situs "ANIPANG CLUB"

WEMADE PLAY, Mengumumkan Kebijakan "One Token-Multi Contents" yang Memfasilitasi Penggunaan Satu Jenis Token untuk Beberapa P&E Game

SEOUL, Korea Selatan, 17 Januari 2023 /PRNewswire/ — WEMADE PLAY (CEO Ho-Dae Lee), meluncurkan situs resmi "ANIPANG CLUB", pada 18 Januari lalu (UTC), mengumumkan, penyelenggaraan kegiatan airdrop "ANIPANG", token berbasiskan blockchain

Kegiatan "airdop" perdana dari WEMADE PLAY
Kegiatan "airdop" perdana dari WEMADE PLAY

WEMADE PLAY menggelar kegiatan "Airdrop" yang merayakan peluncuran situs resmi tersebut, serta akan membagikan 100.000 token ANIPANG bagi 500 peserta sebagai hadiah berdasarkan peringkatnya. Token ANIPANG yang dibagikan ini merupakan token berbasiskan blockchain yang dapat ditukar dengan "e-ANIPANG", in-game money, atau WEMIX, aset virtual. Kegiatan "Airdrop" berlangsung hingga 14 Februari mendatang, dan setiap orang dapat berpartisipasi dengan menyelesaikan misi, seperti mengunjungi situs, melakukan praregistrasi untuk game atau kunjungan SNS misalnya melakukan retweet atau mengikuti Twitter.

WEMADE PLAY, pengembang "ANIPANG", game terpopuler di Korea dan perusahaan yang terdaftar di KOSDAQ, membuka kebijakan P&E game management sejalan dengan peluncuran situs resmi "ANIPANG CLUB" dan jadwal peluncuran game. Situs "ANIPANG CLUB" menayangkan gambar beragam karakter dan universe, serta mempersiapkan beberapa konten yang memperkenalkan P&E game, berbagai jenis informasi dan layanan terafiliasi guna menjalin komunikasi dengan pelanggan dan mitra bisnis.

Di sisi lain, WEMADE PLAY juga mengumumkan kebijakan "One Token – Multi Contents" sebagai kebijakan dan praktik baru yang telah digunakan di segmen pasar P&E saat ini. "One Token – Multi Contents" adalah kebijakan yang memfasilitasi pengguna menggunakan salah satu token bersama untuk banyak game. Kebijakan tersebut berbeda dari P&E game saat ini yang menggunakan token berbeda-beda untuk setiap game. Menurut keterangan WEMADE PLAY, kebijakan tersebut dipersiapkan sebagai jawaban atas kendala yang ditimbulkan token yang telah terdevaluasi sesuai dengan perubahan permintaan token P&E game akibat kondisi yang di luar dugaan. "ANIPANG MATCH", "ANIPANG BLAST", dan "ANIPANG COINS", tiga P&E game pertama dari WEMADE PLAY, menerapkan kebijakan ini guna menghadirkan lingkungan terkini bagi pasar game global, akan merilis aturan terkait mulai pertengahan Februari.

Kim Young-Sun, Direktur yang mengurusi bisnis blockchain WEMADE PLAY, mengemukakan ambisinya, dan berkata, "Kami akan meningkatkan keseruan gameplay lewat game IP terbaik di Korea, serta mempersembahkan lingkungan P&E baru dengan kebijakan ‘one token-multi-content’ yang lebih luas untuk berbagai game dan beragam konten digital."

"Informasi kegiatan ‘Airdrop’ ANIPANG dari WEMADE PLAY"

Discord: https://discord.gg/rcSeKbZ7UZ
Twitter: https://twitter.com/anipang_club
GitBook: https://wemade-play.gitbook.io/anipang-club
Youtube: https://www.youtube.com/@anipangclub 
Situs: https://anipangclub.com
WEMIX PLAY: https://wemixplay.com