Petani Kecil Dukung Aliansi Global Usulan CPOPC untuk Lawan Kampanye Negatif

Industri minyak sawit telah menjadi subyek perhatian dan kampanye negatif internasional dan boikot konsumen karena diduga menebangi hutan hujan tropis yang kaya keanekaragaman hayati. Foto: breaking news
Industri minyak sawit telah menjadi subyek perhatian dan kampanye negatif internasional dan boikot konsumen karena diduga menebangi hutan hujan tropis yang kaya keanekaragaman hayati. Foto: breaking news

TROPIS.CO, KUALA LUMPUR – Para perwakilan yang menghadiri forum terbaru Council of Palm Oil Producing Countries (CPOPC) menyatakan dukungannya terhadap upaya pembentukan aliansi global untuk melawan kampanye negatif atau stigmatisasi kelapa sawit.

“Kami dapat berkolaborasi untuk melawan kampanye negatif melawan kelapa sawit, untuk mempromosikan kerja sama dan berbagi praktik pertanian terbaik,” kata Wakil Direktur Eksekutif CPOPC Dupito D Simamora dalam pidato pembukaannya pada putaran kedua Program Penjangkauan Petani Kecil atau Smallholder Outreach Programme (SOP).

Dia juga mengatakan bahwa para petani memiliki peran penting dalam CPOPC dan bersama dengan dewan, dapat mempromosikan harga minyak sawit remuneratif yang stabil untuk kepentingan semua negara produsen.

Baca juga: Pemerintah akan Revisi Pungutan Minyak Sawit untuk Dukung Program Biodiesel

Industri minyak sawit telah menjadi subyek perhatian dan kampanye negatif internasional dan boikot konsumen karena diduga menebangi hutan hujan tropis yang kaya keanekaragaman hayati.

Diadakan pada Selasa (8/9/2020), forum SOP online yang bertujuan untuk menjangkau petani kecil di Amerika Tengah dan Amerika Latin dihadiri oleh perwakilan dari asosiasi dan kelompok petani kecil dari Kolombia, Ekuador, Honduras, Guatemala dan Meksiko.