Cegah Penularan Covid-19, Pekebun Sawit Harus Displin Patuhi Protokol Kesehatan

Kontak Antarmanusia Tak Terkelola Baik

Dia juga mengatakan bahwa harus diingat kasus Covid-19 itu tinggi adalah akibat faktor kerumunan atau kontak antar manusia yang tidak terkelola dengan baik.

Kerumunan atau kontak antar manusia itu harus dibatasi benar-benar sehingga hanya yang sangat penting saja diperbolehkan.

Baca juga: Perlu Pengawasan dan Sanksi Tegas untuk Produk Berlabel Palm Oil Free

“Mungkin bila perlu harus diberlakukan pembatasan sosial berskala mikro di wilayah operasi perkebunan.”

“Dari seluruh karyawan itu, harus diidentifikasi siapa saja yang paling berisiko tinggi.”

“Artinya siapa saja yang harus terlibat dalam kontak orang atau harus memasuki kerumunan, misalnya pasar, tempat ibadah, warung makan yang semuanya diluar kontrol perusahaan.”

“Biasanya orang-orang dalam resiko tinggi seperti itu kurang lebih antara 5 sampai 10 persen dari jumlah total karyawan.”

“Orang-orang yang high risk ini harus menjadi prioritas utama dalam usaha pencegahan penularan pandemic tersebut,” ungkap Pandu.