Sedikitnya 1,9 Juta KK di Jabodetabek Segera Terima Bansos Covid-19

Paket bantuan sosial berupa Sembako senilai Rp300 ribu mulai disalurkan kepada warga Jabodetabek di tengah pandemi Covid-19. Foto: Elshinta.com
Paket bantuan sosial berupa Sembako senilai Rp300 ribu mulai disalurkan kepada warga Jabodetabek di tengah pandemi Covid-19. Foto: Elshinta.com

TROPIS.CO, JAKARTA – Penyaluran bantuan sosial berupa Sembako segera dilakukan Kementerian Sosial dengan target 1,9 juta kepala keluarga (KK) di kawasan Jabotabek.

Bansos masing masing senilai Rp600 ribu per KK itu akan diberikan dalam masa tiga bulan, yakni April, Mei dan Juni, yang secara teknis penyaluran dua kali dalam sebulan sehingga setiap satu kantong sembako yang disalurkan masing masing bernilai Rp300 ribu.

“Bansos ini diberikan kepada mereka yang terdampak Covid-19, masing masing di 1,3 juta untuk DKI Jakarta, sisanya 600 ribu KK Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi, yang pola penyalurannya dilakukan dua kali pada setiap bulan,” kata Pepen Nazarudin dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat (17/4/2020).

Menurut Direktur Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementerian Sosial itu, setiap kantong yang disalurkan, masing masing senilai Rp300 ribu.

“Artinya dalam masa tiga bulan itu akan dilakukan sebanyak enam kali penyaluran,” jelas Pepen.

Strategi penyaluran Kemensos bekerja sama dengan PT Pos Indonesia yang akan meng-inject alamat penerima ke sistem operator ojek daring untuk menyalurkan Bansos Sembako langsung ke alamat penerima.

Dengan mekanisme ini, maka tidak perlu ada kerumunan masyarakat yang mengantri bantuan.

“Dengan demikian aspek kesehatanpun menjadi perhatian utama dalam penyaluran Bansos ini,” papar Pepen.

Adapun berkaitan dengan sumber data, Pepen menjelaskan, diperoleh dari Pemprov DKI.

“Jadi kita sinkronkan dan kita salurkan dari yang diusulkan Pemda DKI. Jadi semua datanya dari pemda,” ujarnya.

Dia menyatakan, Bansos Sembako, untuk bulan April tahun 2020, sudah siap disalurkan.

Saat itupun, Pepen menunjukkan spek bantuan atau jenis sembako yang berada dalam kantong.

Bansos Sembako menggunakan tas dengan nuansa warna merah dengan dengan logo Kepresidenan.

Kemudian ada tulisan “Bantuan Presiden Bersama Perangi Covid-19” yang dilengkapi dengan informasi mengenai protokol kesehatan mencegah penularan virus korona.

Terdapat 10 item dalam tas Bantuan Sembako yakni mie instan, kornet, sarden, sambal, kecap manis, susu, minyak goreng, teh celup, sabun mandi, dan beras 10 kilogram.

“Ini juga sekaligus menjadi perhatian kita bersama dan teman-teman media bisa ikut mengawasi,” kata Dirjen Linjamsos itu lagi. (Trop 01)