Pemda Mukomuko Ciptakan Alat Pengolahan Cangkang Sawit

Cangkang sawit bisa diolah menjadi tepung abu yang punya nilai jual di pasaran. Foto : Gapki
Cangkang sawit bisa diolah menjadi tepung abu yang punya nilai jual di pasaran. Foto : Gapki

TROPIS.CO, MUKOMUKO – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, saat ini sedang menciptakan alat pengolahan cangkang sawit menjadi tepung abu.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Mukomuko, Saroni, di Mukomuko, Minggu (23/9/2018), menyatakan pihaknya menciptakan alat pengolahan cangkang sawit menjadi tepung abu untuk ditampilkan pada acara pameran Teknologi Tepat Guna (TTG) di Bali tahun ini.

“Kami menciptakan miniatur alat pengolahan cangkang sawit menjadi tepung abu agar tidak bisa dibawa ke acara pameran TTG di Bali,” ujarnya seperti dikutip Antara.

Menurut Saroni, instansinya melibatkan pihak usaha bengkel di daerah itu untuk menciptakan miniatur alat pengolahan cangkang kelapa sawit menjadi tepung abu.

“Kami bantu biaya untuk pembelian peralatan dan pembuatan alat tersebut,” kata Saroni.

Ia mengungkapkan, instansinya menampilkan alat pengolahan cangkang sawit menjadi tepung abu di lokasi pemeran karena badan usaha milik desa di daerah itu telah memanfaatkan sebagian dana desa mengolah cangkang sawit menjadi tepung abu.

Hasil pengolahan mesin tersebut sangat dibutuhkan oleh pengusaha sebagai campuran warna ban serta untuk bahan kimia.

Selain itu, tepung abu bisa menjadi pupuk untuk bahan penyubur berbagai jenis tanaman perkebunan dan tanaman pangan.

“Masih banyak maanfaat tepung abu tersebut sehingga memiliki nilai jual di pasaran,” pungkas Saroni. (*)