Rumah Khusus untuk Kehidupan Nelayan yang Lebih BaiK

 

TROPIS.CO-Jakarta—Pembangunan Rumah Khusus di berbagai wilayah di Indonesia menjadi salah satu program Kementerian PUPR mendukung Program Satu Juta Rumah. Rumah khusus adalah program Kementerian PUPR yang dibangun untuk masyarakat di daerah-daerah perbatasan, guru, tenaga medis, daerah tertinggal, pulau terluar, nelayan dan pemuka agama.

Desa Mesawah dan Desa Pangandaran di Kabupaten Pangandaran menjadi salah satu lokasi pembangunan Rusus nelayan. “Salah satu lokasi perumahan nelayan adalah di Kabupaten Pangandaran totalnya 204 unit. Lingkungannya baik, ke lokasi bekerja juga dekat hanya 2 km. saya rasa hal seperti ini yang perlu diperbanyak agar kehidupan nelayan lebih baik ‘” kata Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke lokasi tersebut pada 24 April 2018 lalu.

M. Rasidin salah seorang nelayan Pangandaran telah menempati rumah khusus tersebut sejak Januari 2018. “Hingga saat ini tidak ada pungutan sama sekali (untuk mendapatkan Rusus), semua gratis. Makanya saya berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo,” katanya.